Lembaga Amil zakat Infaq dan Shadaqoh Muhammadiyah (LAZISMU) Kota Surabaya melaksanakan pentasyarufan Bantuan Sepeda Pancal di Ruang Aula PDM Surabaya, jalan Wuni 9 Surabaya, Ahad (21/7/2019).
Ketua Lazismu Kota Surabaya, Sunarko mengatakan, bantuan sepeda pancal ini diberikan kepada anak-anak yang rentan putus sekolah. “Program ini kami beri nama Ayo Sekolah Rek!,” jelasnya.
“Alhamdulillah, pagi hari ini ada tiga anak yang mendapatkan bantuan sepeda pancal yakni Aris Setiaji, tinggal di jalan Kunti 1/37 Surabaya. Anak Rayhan tinggal di Kapas Jaya Kenjeran Surabaya, dan Anak Zaki tinggal di Ke dinding Lor Wijaya Kusuma Kenjeran Surabaya,”katanya.
“Dengan Bantuan sepeda pancal ini mereka lebih semangat dalam belajar dan menuntut ilmu yakni bersekolah. Jangan sampai putus ditengah jalan. Bantuan ini hanya penyemangat untuk mereka agar tetap bersekolah apapun kondisinya, Lazismu Kota Surabaya siap membantu,” ungkap Sunarko.
“Selain itu pergi sekolah dengan bersepeda pancal itu menyehatkan tubuh dan membuat jiwa ceria dan riang gembira, serta ramah lingkngan. Oleh karena itu kami juga menghimbau agar orang tua tidak mengijinkan anaknya yang masih pelajar dan belum cukup umur naik motor. Mari membudayakan anak kita jalan kaki jika dekat dan bersepeda pancal ke sekolah” tambah Sunarko.
Kepada Lazismu Kota Surabaya, Ananda Aris Setiaji mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya atas bantuan sepeda pancal itu. “Besok sekolah saya bisa naik sepeda pancal ini, senang sekali mendapatkan bantuan ini,” ujarnya.
“Alhamdulillah, semoga sepeda ini bermanfaat bagi kami, kami mengucapkan terima kasih kepada donatur Lazismu Kota Surabaya, semoga njenengan sehat, rezekinya dilancarkan oleh Allah,” kata Aris.
“Bagi donatur atau pembaca bisa menyalurkan bantuan ZISnya melalui BANK SYARIAH MANDIRI No. 99398 2 01 00 0 00000 A/n.Infaq LAZISMU kota Surabaya dan BANK MUAMALAT No. 76640 2 01 00 0 00000 a/n.Infaq LAZISMU Kota Surabaya,” pungkasnya. (bp / www.lazismu.org)