Bertempat di halaman Hall Lila Catering, mobil operasional sekolah diserahkan kepada Bapak Gazali, SPd. Mobil Granmax 1.3 yang dipesan oleh SD Muhammadiyah 2 Pendil melalui Ibu Lila diserahkan oleh Ibu Lila Umami, owner Lila Catering. Dalam penyerahan tersebut, beliau didampingi langsung Ahmad Ridho Pambudi, Ketua Lazismu Kabupaten Probolinggo.
Penyerahannya juga disaksikan oleh leasing dan dealer Daihatsu Motor juga beberapa guru SD Muhammadiyah 2 Pendil (15/08/18). Dalam penyerahan mobil tersebut, Ibu Lila memberi nasehat agar amanah ini dijaga baik-baik. Beliau berjanji akan terus membantu sekolah-sekolah Muhammadiyah bila bersemangat untuk maju dan bisa menjalankan amanah dengan baik.
Kung Ridho, panggilan akrab Ketua Lazismu Kabupaten Probolinggo ini menjelaskan bahwa penjamin mobilnya adalah Bu Lila. Uang muka ditanggung bersama antara Ibu Lila dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Probolinggo. Sedangkan cicilannya diambilkan dari program kencleng Sahabat Lazismu Kabupaten Probolinggo di SD Muhammadiyah 2 Pendil.
“Terima kasih Lazismu, terima kasih Bu Lila, terima kasih Bapak-bapak pengurus PDM Kabupaten Probolinggo, juga semuanya yang telah membantu terwujudnya mimoi memiliki mobil operasional SD Muhammadiyah 2 Pendil,” Kata Gazali, SPd, Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 2 Pendil saat menerima kunci mobil. (rdh).