Whatsapp Chat
Konsultasikan Zakat Anda kepada Kami

Lazismu Bantu Korban Bencana Longsor di Sudimoro, Pacitan

Hujan yang cukup deras pada malam Selasa (26/10/2020), kembali mengakibatkan longsor di beberapa lokasi di Desa Sukorejo, Kecamatan Sudimoro, Kabupaten Pacitan.

Setidaknya ada dua rumah, milik Mbah Wodikromo dan Agus Deva yang mengalami kerusakan cukup parah. Sehingga pemiliknya harus mengungsi ke tempat lain karena tidak bisa lagi di tempati.

Rumah permanen yang biasa ditinggali Agus Deva dan keluarganya ini jebol pada diding dua kamar tidur dan dua ruangan lainnya. Sehingga praktis tidak mungkin ditempati.

“Sementara saya dan keluarga tinggal di rumah paman, sampai pembersihan dan perbaikan selesai dilakukan”, kata Agus.

Selain itu masih ada, puluhan kubik tanah yang belum bisa dibersihkan, setidaknya sampai Selasa sore (27/10/2020) saat Lazismu Pacitan melihat langsung dan memberikan bantuan ke lokasi kejadian.

Sementara rumah milik Mbah Wodikromo juga jebol di dua tempat. “Satunya kamar tidur saya mas, untung tadi malam saya tidak tidur disitu”, katanya pada team media Lazismu Pacitan.

Selain itu ada dua rumah lain, milik Mbah Nashir dan Mbah Misginem yang juga tertimpa longsor dan kondisinya cukup mengkhawatirkan. Sebab hujan masih terus turun saat Lazismu dan MDMC Pacitan di lokasi bencana.

Lazismu Pacitan, siang itu juga segera menyiapkan bantuan sembako dan Air Lazismu kepada empat keluarga yang harus membersihkan lumpur dan tanah serta bekas tembok yang jebol.

Bantuan diantar langsung oleh Ketua Lazismu Pacitan dan relawan MDMC, Frendirga Abdur Rouf. (Isa)

[divider]

Baca Kabar lainnya

Profil

Donasi

Layanan

Daftar