Search
Close this search box.
Whatsapp Chat
Konsultasikan Zakat Anda kepada Kami

Lazismu Terima Donasi untuk Bencana Gempa Lombok dari Kwartir Pramuka Kecamatan Bugul di Kota Pasuruan

Hari Sabtu sore, tanggal 22 September 2018, Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Bugul Kidul Kota Pasuruan mengadakan acara Persami (Perkemahan Sabtu Minggu) di lapangan Madrasah Masyur kelurahan Bakalan Kecanatan Bugul Kota Pasuruan.

Kegiatan Persami ini diikuti oleh para anggota Pramuka dari berbagai Sekolah Dasar, Madrasah, Sekolah Menengah Pertama dan Tsanawiyah se-kecamatan Bugul di Kota Pasuruan. Persami Dalam rangka hari Ultah Pramuka ke 57 tahun 2018.

Dalam kegiatan Persami ini Lazismu Kota Pasuruan diundang secara khusus oleh Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Bugul Kidul Kota Pasuruan untuk menerima bantuan dan donasi guna disalurkan kepada korban gempa bumi di Lombok yang terjadi beberapa waktu lalu.

Sebagai bentuk kepedulian dan amal bhakti nyata dari para anggota Pramuka, maka diadakan penghimpunan dana sosial. Dana yang telah berhasil dihimpun dari anggota Pramuka Kwartir Ranting Bugul sebesar Rp. 17.958.700,- disalurkan untuk korban bencana Lombok melalui Lazismu. Moch. Amin, M.Pd selaku pembina Pramuka menyerahkan donasi tersebut kepada Lazismu dalam upacara Persami, Sabtu sore itu, disaksikan oleh seluruh anggota yang menjadi peserta perkemahan.

Agus Salim, Kepala Kantor Lazismu Kota Pasuruan menyampaikan ucapan syukur dan terima kasih atas kepercayaan para anggota Pramuka di kota Santri itu kepada Lazismu. Lazismu akan menyalurkan donasi dari berbagai lapisan masyarakat dengan penuh amanah secara tepat sasaran dan berdayaguna. Agus berharap semoga bantuan tersebut menjadi berkah dan bermanfaat bagi sesama yang sedang menderita di Lombok. (Adit)

Baca Kabar lainnya

Profil

Donasi

Layanan

Daftar