Search
Close this search box.
Whatsapp Chat
Konsultasikan Zakat Anda kepada Kami

Menyapa Warga Mualaf Suku Tengger di Lereng Gunung Semeru, Senduro, Kabupaten Lumajang

Lazismu Kabupaten Lumajang bersama Kantor Layanan (KL) di Senduro kembali mengadakan aksi sosial. Kali ini membagikan 40 paket sembako di desa kandangan dusun krajan RW 01 dan desa Kandang Tempus dusun Kayu Enak kecamatan Senduro. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari sabtu 13-06-2020 ini dilakukan sambil menyapa para Mualaf suku Tengger yang ada di desa tersebut.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut para pengelola KL Lazismu Senduro yang diwakil oleh Arofiq, para Amil Fundraising Lazismu Lumajang dan ketua RW 01, Saikhu.

Arofiq relawan Lazismu KL Senduro mengatakan bahwa kegiatan ini sengaja menyasar ke dua dusun itu. Dusun yang tempatnya berada di pinggiran kecamatan Senduro ini banyak warga yang perlu mendapatkan uluran tangan, ungkap Arofiq.

Sebanyak 40 kepala keluarga yang sebagian besar adalah Mualaf suku Tengger yang berada di lereng gunung Semeru ini mendapatkan paket bantuan ini. Suku Tengger adalah masyarakat Jawa Hindu yang masih keturunan kerajaan Mojopahit. Mereka hidup bercocok tanam dan menetap di sekitar gunung Semeru dan Bromo, Jawa Timur.

Arofiq juga menjelaskan bahwa kawasan binaan KL Lazismu Senduro ini sangat kompleks permasalahan hidupnya. Banyak Mualaf yang perlu mendapatkan perhatikan, baik dari sisi pertahanan aqidah dan secara ekonomi.

“Mudah-mudahan dengan zakat dan infaq dari para Muzaki dan Donatur yang kita salurkan ini ke depan bisa memberdayakan dengan baik kehidupan mereka. Kami juga melihat dukungan para donatur sangat antusias dan selama ini mensuport kegiatan kami. Insya Allah harapan itu semua akan terwujud,” harapnya.

Saikhu selaku ketua RW dan mewakili warga Mulaf Suku Tengger sangat bersukur dengan kegiatan Lazismu di dusunnya.

“Bantuan ini sangat membantu warga kami yang memang sangat membutukan, apalagi dampak Covid-19 ini sangat menganggu sektor ekonomi di kalangan bawah, khususnya yang bermata pencaharian tidak tetap,” jelas Saikhu.

“Kami pun juga akan mengajak para dermawan untuk selalu menyisikan zakat mal, infaq dan sedekahnya untuk disalurkan ke Lazismu kalau kita lihat selama ini lembaga yang paling amanah dan akuntabel, baik dalam pencatatan dan pentasarufan,” tambahnya.

Seraya sambil mendoakan semoga perjuangan para mujahid lazismu selalu di beri kelancaran dalam setiap kegiatan dan dakwanya selalu dalam lindunganya sehingga bisa meningkatkan motivasi untuk memahami indahnya bersodaqoh,imbuhnya.

Ketua Lazismu Lumajang Drs Muari selalu mengingatkan kepada para relawan agar selalu menjaga kesehatan di tengah pandemi yang tidak menentu ini. Apalagi Pemerintah akan menerapkan pola new normal. Ketika kesehatan terjaga dan semangat itu terus bergelora insya Alloh kegiatan Lazismu akan berjalan sesuai dengan yang diharapkan, tandasnya.

“Yang terpenting selalu berinovasi untuk memberi yang terbaik dengan gerakan zakat yang meberdayakan,” pungkas Muari.

Baca Kabar lainnya

Profil

Donasi

Layanan

Daftar