Santapan rohani bila dipadu dengan santapan jasmani akan menjadi suatu kenikmatan tersendiri. Bersantap rohani dan jasmani menjadikan insan sehat lahir dan batin. Seakan lengkap sudah apa yang dibutuhkan oleh tubuh ini.
Acara pengajian Ahad Pagi ketiga tanggal 20 Agustus 2017 ditempatkan di Perguruan Muhammadiyah Ngadiluwih, Jl. Prof. Dr. Moestopo 138 Ngadiluwih – Kab. Kediri. Bertindak sebagai pembicara adalah Ustadz Arif Syaifuddin bin Abdul Mukhid dari Malang.
Dengan tema “Senyum orang tua di taman surga”, ustadz Arif mengajak jamaah pengajian agar senantiasa memuliakan orang tua. Menurutnya, anak sholeh adalah anak yang berbakti kepada kedua orang tua, merawatnya ketika usia senja, menjaganya, melayaninya dan juga mendoakan kedua orang tuanya. InsyaAllah akan beroleh kemuliaan dan kebahagiaan serta diangkat derajat anak sholeh di akhirat kelak. Di akhirat, anak pun dapat bersua kembali dengan orang tuanya dengan senyum di taman surga.
Tidak hanya santapan rohani dan jasmani, berkah ekonomi pun diraih oleh perkumpulan ibu-ibu ‘Aisyiyah di Pengajian Ahad Pagi itu. Di area pengajian panitia menyediakan Stand berjualan berneka pangan yang digelar oleh Majilis Ekonomi ‘Aisyiyah setempat. Stand-stand tersebut langsung diserbu para jamaah usai kegiatan, bahkan sebelum pengajian pun sudah banyak yang menghampiri dan membeli barang yang dijual.
Bagi jamaah yang mau membayar zakat, infaq dan shodaqoh, Lazismu juga menyediakan counternya di arena. Indahnya ahad pagi semoga menjadi pembina jalinan silaturrahim yang erat bagi ummat Islam.
(Agung D. Bahtiyar).
——————————————————————————————————————–
5 MANFAAT BERQURBAN BERSAMA LAZISMU
Qurban Anda akan didistribusikan dalam bentuk Kornet secara tepat sasaran kepada : (1) Warga Dhuafa yang membutuhkan di perkampungan padat penduduk, kumuh dan miskin. (2) Anak Yatim Piatu dan Anak-anak yang kekurangan Gizi. (3) Muallaf yang berhijrah di jalan Allah. (4) Korban Bencana Alam. (5) Dai-dai yang berada di Pelosok Terpencil kawasan terluar, Terdepan dan Tertinggal (3T), baik di Jawa Timur maupun di seluruh INDONESIA.
CARANYA ?
-> Hubungi kami di 0811-310-401 (Ust. Zainul) untuk rencana Qurban dan pilihan hewan Qurban serta konfirmasi Anda.
-> Setelah itu transfer ke rekening kami di Bank Mu’amalat No. 7710016474 a/n Lazis Muhammadiyah Jatim, atau Bank Jatim Syariah No. 6141717171 a/n Lazismu Jatim.
-> Kami akan memberikan laporan tentang hewan qurban dan penyembelihan kepada Anda, tepat pada Hari Raya Idul Adha.